Keluarga Multimedia (Presentation Maker)
Sejak punya anak, saya jarang sekali utak atik bahan untuk presentasi. Selain memang sudah jarang aktif tampil hehe ,waktu mahasiswa dan saat masih bekerja ya lumayan lah masih sering presentasi didepan umum dengan menggunakan media khususnya power point yg paling populer di jamannya saat itu😊.
Tapi yang menjadi alasan juga masalah waktunya untuk otak atik jadi lebih sering terima beres minta tolong pak suami. Mencari Waktu yang tepat untuk pegang laptop tanpa anak anak yang luar biasa kepo... Mau tau apa yang dikerjakan uminya😀 juga luar biasa. Malam kadang ketiduran...siang kurang konsentrasi. Banyak alasan yaa...
Nah... Kebetulan minggu kemarin raker iip dan untuk memudahkan pembahasan saya membutuhkan bahan bahan yang bisa ditampilkan di depan. Suami yang lagi sibuk tidak bisa membantu jadilah saya cari cari info dan mulai belajar lagi karena sudah lama tidak buat beginian😀. Dan saya tertarik dengan aplikasi " Presentation Maker" yang bisa dipakai di smartphone. Ada dua alasan yang akhirnya saya jatuhkan pilihan pada aplikasi ini...
1. Bisa digunakan di smartphone jadi lebih leluasa otak atiknya karena anak anak tidak terlalu penasaran bila uminya pegang hp.
2. Aplikasi ini ternyata mudah sekali di pelajari dan di buat terutama bila bahan bahan nya sudah tersimpan di hp kita.
Yang mau coba bisa langsung cari di playstore dan download 😊
#Tantangan10Hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia
0 komentar